Sergai, NET24JAM.ID – Bincang-bincang hangat Jurnalis Serdang Bedagai(Sergai) bersama mahasiswa dan Dosen Fisip USU membahas tentang Kondisi Kemampuan untuk menggunakan perangkat teknologi komunikasi,Literasi data dan informasi,Kemampuan untuk membuat konten digital,Kemampuan komunikasi dan kolaborasi memalui perangkat digital, Safety kemampuan melindungi perangkat digital dan privasi narasumber.
Dalam kegiatan tersebut sebagai Tim penelitiaan Literasi Digital Jurnalis Sergai Ketua Tim Fisip USU DR Hendra Harahap Msi sekaligus Dekan Fisip USU,didampingi Anggota Penelitian Staf Pengajar, Fatma Wardi Lubis, Paridah Hanim, Anggota Staf Peneliti sementara dari jurnalis diwakili 4 orang Jurnalis Sergai, Rasum Santrawan, Jaka Novriandi, Muklis, Putra Nursaid, Jumat,3/9/2021 Sekitar Pukul 10:00 WIB diruangan Data Dinas Kominfo Serdang Bedagai(Sergai).
Muklis SH Sekaligus Sekjen PWI Sergai (Persatuan Wartawan Indonesia) mengatakan Literasi Digital Jurnalis ini adalah bagian dari menghadapi kemajuan Teknologi digital,Banyak kejanggalan yang dihadapi dunia jurnalis Dilapangkan terutama SDM ( Sumber Daya Manusia).
Literasi Digital ini adalah bagian dari mempermudah jurnalis dalam pembuatan berita, dan pengiriman berita, dengan dasar itulah untuk jurnalis yang sejatinya memang untuk menulis dan mengemas berita yang akan disajikan.
Dalam kesempatan tersebut Ketua Tim Fisip USU DR Hendra Harahap Msi dalam arahannya yang diwakili Fatma Wardi Lubis mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada rekan-rekan media serta dinas Kominfo Sergai yang telah bersedia meluangkan waktu dan telah menyediakan fasilitas untuk kegiatan ini, tidak sampai disitu Fatma juga berpesan dan berharap kepada rekan-rekan media yang ada di Sergai untuk terus aktif dalam pemberitaan yang dapat membangun negeri, semoga jurnalis Sergai semangkin eksis di dunia jurnalis.
(Putra)